SMK Bakti Karya dapat Bantuan Rp 1 Miliar dari Pemda Pangandaran

Pendidikan —Selasa, 23 Mar 2021 01:04
    Bagikan  
SMK Bakti Karya dapat Bantuan Rp 1 Miliar dari Pemda Pangandaran
Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata bersama Anggota DPR RI Komisi XI Agun Gunandjar Sudarsa serta salah satu donator SMK Bakti Karya Parigi saat menghadiri acara Pameran dan Fashion Show dalam peringat
p>POSTPANGANDARAN,PANGANDARAN


SMK Bakti Karya Parigi mendapatkan bantuan dana Rp 1 miliar dari Pemerintah Daerah Pangandaran, Jawa Barat. Bantuan tersebut untuk pembangunan ruang belajar baru yang terlihat sudah tidak bagus lagi.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata menyampaikan, saat ini banyak tokoh-tokoh nasional yang datang ke SMK Bakti Karya, sedangkan bangunan sekolah terlihat jelek.

"Melihat bangunannya butut (jelek,red). Saya jadi malu, untuk itu tahun depan kita akan gelontorkan Rp 1 miliar untuk pembangunan SMK Bakti Karya," ujarnya.

BACA JUGA :SMK Karya Bakti Gelar Fashion Show Shibori Dalam Rangka Peringati Hari Hutan Sedunia

Untuk desainnya, sambung Jeje, diserahkan ke pihak SMK Bakti Karya dan juga nanti dalam beberapa bulan pihaknya akan mengirimkan arsitek untuk diskusi terkait modelnya.

"Sehingga di perencanaan tahun 2021 ini selesai, dan di tahun 2022 sudah kita bangun," katanya.

Sementara, Ketua Yayasan Darma Bakti Karya Ai Nurhidayat mengucapkan rasa terima kasih kepada Pemda Pangandaran yang telah peduli dan menggelontorkan bantuan dana untuk pembangunan sekolah.

"Kami akan manfaatkan sebaik mungkin bantuan dana tersebut untuk membangun sekolah sesuai anjuran dari pak bupati," singkatnya.
(dry)


BACA JUGA :Satgas Covid-19 Polsek Pataruman Gelar Operasi Yustisi Sebagai Upaya Pencegahan dan Penyebaran


Editor: Admin
    Bagikan  

Berita Terkait