Polres Banjar dan Ponpes Miftahul Huda Citangkolo Gelar Penyuntikan Vaksinasi

Halo Polisi —Rabu, 28 Jul 2021 23:42
    Bagikan  
Polres Banjar dan Ponpes Miftahul Huda Citangkolo Gelar Penyuntikan Vaksinasi
Polres Banjar dan Ponpes Miftahul Huda Citangkolo Gelar Penyuntikan Vaksinasi (foto: ist)

BANJAR, DEPOSTPANGANDARAN

Sebanyak 224 santri di lingkungan Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Huda Al Azhar Langensari mengikutin penyuntikan vaksin tahap pertama. Penyuntikan vaksin di lingkungan Ponpes merupakan progam dari jajaran Polres Banjar Polda Jabar yang bekerjasama dengan Ponpes Miftahul Huda Al Azhar.

Dari pantauan, pelaksanaan vaksinasi dengan kriteria umur 12 tahun ke atas tersebut menerapkan beberapa tahapan, yaitu diantaranya, verifikasi data dan pendaftaran peserta vaksinasi, skrining, vaksinasi selanjutnya pencatatan dan observasi, Petugas pelaksana vaksinasi melibatkan dari Dinkes Kota Banjar, PMC Kota Banjar, PKM Langensari 1 dan Polres Banjar, dengan sasaran vaksin santri Ponpes Miftahul Huda Al Azhar.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih, Wali Kota Banjar Ade Uu Sukaesih, Wakil Wali Kota Banjar Nana Suryana, Ketua DPRD Kota Banjar, Kajari Kota Banjar, Kalapas Banjar, Ketua PN, Ketua PA Kota Banjar, Kadinkes Kota Banjar, serta Instansi terkait lainnya.

Baca juga: Tiga Hektare Lahan Pohon Jati Milik Warga di Pangandaran Terbakar

Baca juga: Genre Pangandaran Gencar Sosialisasi Progam Vaksinasi

Pimpinan Ponpes Miftahul Huda KH. Muin Abdurrohim menyampaikan, terima kasih kepada Kapolres Banjar atas inisiasi pelaksanaan vaksinasi di pondok pesantren.

"Kami siap bersinergi dengan Polres dan Pemkot Banjar untuk menyukseskan percepatan program vaksinasi ini," kata Abdurrohim.

Sementara itu Wakil Wali Kota Banjar menyampaikan apresiasi atas kegiatan vaksinasi usia 12 tahun ke atas, dan kesehatan anak-anak bisa terjaga dalam situasi pandemi wabah.

"Semoga di Banjar segera Herd Imunity tercapai, jadi kepada warga Kota Banjar untuk jangan lelah mematuhi protokol kesehatan dan yang belum divaksin segera divaksin agar mencegah penyebaran supaya dapat dilakukan pelonggaran-pelonggaran," ajak Nana.

Baca juga: Misteri Gamelan Ringkuh Geni, Pemanggil Arwah, Setiap Bunyinya Bertumbalkan Darah

Baca juga: 6 Zodiak wanita Paling Baddas, Berkharisma yang Tangguh Mengintimidasi Para Lelaki

Ditempat yanhg sama, Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih menambahkan, bahwa target pelaksanaan vaksinasi di pondok pesantren tersebut sebanyak 1000 orang yang akan dilaksanakan selama 3 hari kedepan.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Pimpinan Ponpes Miftahul Huda yang menjadi pionir pelaksanaan vaksin di lingkungan Ponpes, Kami harap Ponpes-ponpes lain mengikuti dalam menyelenggarakan vaksinasi," ucapnya.

Ardiyaningsih menyebutkan, kegiatan ini merupakan upaya seluruh stakeholder dan Forkopimda Kota Banjar dalam melakukan pencegahan wabah dengan melalui vaksinasi.

"Pelaksanaan vaksinasi untuk umur 12 tahun ke atas ini sebagai upaya menyelamatkan generasi bangsa dari paparan wabah yang kini sedang melanda," tandasnya.

Seperti diketahui, kegiatan vaksinasi di Ponpes Miftahul Huda Al Azhar ini merupakan dosis pertama dan dihadiri oleh 232 orang dan yang berhasil disuntik vaksin sebanyak 224 orang. (Yuhendi)

Baca juga: Bikin Merinding, Kisah Menyeramkan di Balik Lagu ‘Sephia’ Sehila on 7

Baca juga: Ikatan Cinta Malam Ini, Elsa Nekat tak Mau Dipenjara Korbankan Mama Sarrah Lagi, Ini yang Dilakukanya!

Editor: Riyan
    Bagikan  

Berita Terkait