Panorama Alam Yang Menakjuban! 5 Wisata di Pangandaran yang Wajib Kamu Kunjungi

Wisata —Senin, 28 Aug 2023 13:19
    Bagikan  
Panorama Alam Yang Menakjuban! 5 Wisata di Pangandaran yang Wajib Kamu Kunjungi
Citumang (instagram @citumang)

POSTPANGANDARAN,- Salah satu daerah di Jawa Barat yang paling hits digemari wisatawan untuk berlibur yaitu Pangandaran.
Pangadaran memiliki sejuta pesona alam dengan keindahan laut yang mengagumkan.
Lantas apa saja objek wisata yang harus kamu kunjungi saat ke Pangandaran ?
Sebelum berlibur ke Pangandaran, simak artikel ini untuk mengetahui destinasi wisata mana yang mau kamu kunjungi

1. Wisata Citumang Pangandaran
Citumang Pangandaran adalah sebuah aliran sungai yang membelah hutan dengan debit aliran yang sedang menuju kesebuah goa.
Jika diperhatikan wisata pangandaran ini begitu mempesona, keindahan alam sekitar sungai begitu asri dengan tumbuhan hutia yang masih dapat dinikmati.
Harga Tiket Masuk Citumang Pangandaran
Harga Tiket Masuk: Rp 20.000/orang
(Update Agustus, 2023)
Jam Buka Citumang Pangandaran
Buka setiap hari dari jam 08.00 - 16.00.

2. Wonder Jojogan Hill Pangandaran


Jojogan Hill atau Wonder ill Jojogan merupakan salah satu dari beragam macam objek wisata di Pangandaran Jawa Barat.
Di sana kita dapat melihat indahnya alam Pangandaran dan pantainya dari atas bukit.
Jojogan Hill atau woderhill jojogan ini berlokasi di Dusun Cintaratu Desa Cintaratu Kecamatan Pagiri Kabupaten Pangandaran atau sebelah Utara pusat ibu kota kabupaten, yang berjarak sekitar 12 km.
Harga tiket masuk untuk pengendara kendaraan roda dua hanya perlu membayar RP. 15,000, sedangkan tiket masuk untuk kendaraan roda empat atau mobil adalah Rp. 40,000. Harga tersebut sudah termasuk untuk tiket parkir dan asuransi pengunjung.
Sementara untuk attraction lain seperti river tubing dan body rafting yaitu:
River Tubing : Rp. 150,000 (10 orang) dan Rp. 140,000 (20 orang), termasuk guide,ban pelampug, pelampung, dan makan.
Body Rafting : Rp. 100,000 perorang, termasuk peralatan body rafting, pelampung, senter kepala, helm, dry bag, dan makan.
Untuk jam operasional Jojogan Hill ini buka mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB.

3. Pepedan Hils Pangandaran


Pepedan Hills menjadi objek wisata alam di Pangandaran yang menyajikan pemandangan mempesona dengan spot foto instagramable.
Selain menikmati sajian wisata pantai di Pangandaran Jawa Barat, Anda juga bisa menikmati destinasi wisata alam rekomended lainnya.
Salah satunya yaitu wisata alam Pepedan Hills Pangandaran.

Baca juga: Inilah 5 Cara Efektif Untuk Mencerahkan Kulit, Bisa Kamu Praktikan di Rumah


Hobi foto-foto untuk kebutuhan konten media sosial, Pepedan Hills menyajikan spot foto instagenic yang rekomended untuk anda nikmati.
Harga tiket masuk wisata alam Pepedan Hills Rp.10.000/orang. Dengan biaya tersebut anda bisa menikmati semua fasilitas dan spot foto instagenic yang ada di Pepedan Hills sepuasnya ketika berkunjung.
Terdapat biaya retribusi parkir kendaraan untuk motor Rp.2.000 dan mobil Rp.5.000. Namun harga tiket masuk dan retribusi parkir di Pepedan Hills ini dapat berubah kapan saja.

4. Batu Lumpang Garden


Batu Lumpang dikenal dengan nama Grand Cliff atau Tebing Agung yang dilewati aliran air dari Sungai Hulu Cijulang. Aliran sungai Batu Lumpang mengalir dari Ciwayang.
Lokasi tersebut salah satu spot terbaik untuk melakukan aktivitas air, diantaranya, body rafting, kayak atau kano, susur sungai dan berenang.
Ada banyak hal yang akan ditemukan saat melewati sungai ini, Anda bisa memakai pelampung atau menggunakan perahu kayak.
Diapit batu dan pepohonan rindang yang rimbun menambah keasrian serasa berada di tengah hutan.
Untuk harga paket body rafting di Batulumpang relatif murah yaitu Rp 100.000 per orang dengan minimal sekali perjalanan untuk 5 orang.

5. Pantai Madasari

Pantai Madasari bisa Anda kunjungi ketika ingin wisata murah meriah namun tetap menyenangkan bersama orang tercinta.
Liburan yang seru dan menyenangkan tidak harus mahal. Karena masih banyak destinasi wisata yang bisa anda nikmati dengan biaya murah meriah.
Salah satu wisata ramah kantong di Pangandaran Jawa Barat yaitu Pantai Madasari.
• Rp.2.500 ketika anda berkunjung dengan berjalan kaki.
• Rp.7.000 / motor.
• Rp.25.000 / mobil.
• Rp.110.000 / bus kecil.
• Rp.160.000 / bus besar.
Nikmati keindahan wisata Pantai Madasari Pangandaran Jawa Barat dengan harga tiket masuk terjangkau. (Siska Septiani)

Baca juga: 7 Cara Sederhana dan Efektif Mengurangi Sampah Plastik

Editor: Admin s
								
    Bagikan  

Berita Terkait