Resep Masakan, Cara Membuat Lobster saus Singapore Ala Rumahan

Kuliner —Kamis, 6 May 2021 10:15
    Bagikan  
Resep Masakan, Cara Membuat  Lobster saus Singapore Ala Rumahan
pinterest

DEPOSTPANGANDARAN

Lobster merupakan salah satu hidangan populer di dunia selain udang, ikan, kepiting. Lobster ini salah satu hewan laut yang banyak dijadikan sebagai menu makanan di restoran mewah.

Lobster saus Singapore itu adalah menu yang berbahan dasar lobster laut. Lobster yang diolah dengan bumbu luar negri membuat banyak orang menyukainya.

Salah satu seafood yang dibandrol dengan harga cukup mahal. Selain rasanya yang nikmat lobster pun memiliki banyak kandungan gizi yang baik untuk tubuh, tidak heran jika harganya cukup mahal.

Baca juga: Larangan Mudik Lebaran 2021 Resmi Diberlakukan, Jalan Utama dan Jalan Tikus Dijaga Ketat, Cek di Sini!

Kandungan gizinya yang cukup banyak membuat para pencinta kuliner mencobanya. Di mana kandungan Asam lemak omega-3, selenium, karbohidrat, protein, lemak, kalsium, zat besi, tembaga, zinc, fosfor, magnesium, vitamin A, vitamin B12 dan vitamin E, semuanya dibutuhkan oleh tubuh.

Bagi kamu yang ingin mencoba menu makanan ini, kamu bisa membuatnya di rumah dengan menu  Lobster saus Singapore.. Bahan-bahan rumahan yang tentunya dengan tempah-rempah khas luar.

Baca juga: Ramalan Zodiak Besok Jumat 7 Mei 2021, Gemini Merasa Tenang, Leo Lebih Sabar

Berikut bahan-bahan dan proses cara membuatnya yang simple dan anti gagal.

 

Bumbu halus:
- 1 sdm terasi
- 10 butir bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 10 cabai merah keriting
- 2 buah tomat
- Air

Baca juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Kamis 6 Mei 2021, Virgo Butuh Perhatian, Pisces Lebih Hangat

Bahan:
- 1 kg lobster atau kepiting
- 2 buah jagung (rebus)
- 3 sdm saus sambal
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
- 1 sdm saus tiram
- 5 lembar daun jeruk
- 2 batang sereh
- Air
- 1 butir telur

Baca juga: Sinetron Ikatan Cinta Kamis 6 Mei 2021, Mama Sarrah dan Elsa Saling Menyalahkan Kematian Riki


Cara memasak:
1. Kukus lobster yang sudah dibersihkan dan dibelah 2 selama 3 menit, lalu goreng selama 1 menit. Tiriskan
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan semua bahan kecuali lobster, jagung, dan telur
3. Cicipi rasanya, jika sudah sesuai yang diinginkan, masukkan lobster dan jagung. Aduk rata. Angkat
4. Masukkan 1 butir telur, aduk sampai larut dan kuah mengental lalu siram ke atas lobster yang sudah ditata di piring
5. Beri hiasan. Lobster Saus Singapore siap dihidangkan.

 

Editor: Rony
    Bagikan  

Berita Terkait