Semarang Contemporary Art Gallery , Gudangnya Karya Seni Lokasi dan Tiket Masuk!

Wisata —Kamis, 14 Oct 2021 18:03
    Bagikan  
Semarang Contemporary Art Gallery , Gudangnya Karya Seni Lokasi dan Tiket Masuk!
Semarang Contemporary Art Gallery , Gudangnya Karya Seni Lokasi dan Tiket Masuk!/ pinterest

SEMARANG, POSTPANGANDARAN

Seni merupakan sebuah karya manusia yang menerapkan kreatifitas dan imajinasi manusia kedalam bentuk visual sehingga menghasilkan karya yang berharga. Jika kamu termasuk orang yang menyukai seni, Semarang menjadi pilihan yang tepat untuk kamu kunjungi. Karena Semarang memiliki tempat wisata yang menyuguhkan karya seni yang indah yaitu Semarang Contemporary Art Gallery.

Semarang Contemporary Art Gallery di dirikan pada tahun 2007 oleh seorang kolektor seni yang bernama Chris Darmawan. Pada tahun 1937, tempat ini hanya sebuah perusahaan asuransi yang bernama De Indische Llyod milik Oei Tiong Ham Concern.

Baca juga: Tapak Jejak Wisata Jembatan Situ Gunung dan Curug Sawer di Sukabumi

Baca juga: Wisata Wayang Windu Pengalengan dengan Sunrise dan Sunset yang Memanjakan Mata

Tidak hanya dijadikan perusahaan asuransi saja, tetapi tempat ini juga pernah di jadikan Pabrik, rumah pastur, gudang dan tempat ibadah. Tetapi seiring berjalannya waktu, tempat ini di ubah menjadi Semarang Contemporary Art Gallery yang memiliki segudang seni.

Semarang Contemporary Art Gallery merupakan salah satu museum seni yang ada di Semarang yang sangat populer di kalangan wisatawan terutama bagi pecinta seni. Wisatawan yang datang ke tempat ini akan di sambut oleh beberapa petugas keamanan yang akan menjelaskan beberapa informasi terkait aturan di dalam galsem. Salah satu aturan yang tidak boleh di lakukan ketika berada di galsem yaitu makan dan minum dan tidak boleh menyentuh berbagai jenis karya seni.

Tempat wisata ini menjadi tempat yang memiliki spot foto Instagramable. Wisatawan yang datang ke tempat ini tidak akan merasa bosan karena setiap karya seni yang ada memiliki keunikannya masing-masing.

Tempat wisata ini berada di Jl. Taman Srigunting No.5-6 Tj. Mas, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah. Semarang Contemporary Art Gallery atau lebih di kenal dengan Semarang gallery mudah sekali di temukan karena lokasinya dekat dengan kawasan Simpang Lima Semarang.

Baca juga: Wisata Wayang Windu Pengalengan dengan Sunrise dan Sunset yang Memanjakan Mata

Rute yang harus di tempuh untuk sampai di tempat ini yaitu wisatawan harus melewati Jl. Mayor Jend D.I Panjaitan dan Jl. MT. Haryono. Lokasi tempat wisata ini berada di dekat Gereja Blenduk dan wisatawan hanya perlu berjalan kaki sekitar beberapa meter.

Biaya yang di keluarkan untuk masuk ke tempat wisata ini sangat terjangkau, diantaranya:

1. Tiket masuk Rp. 10.000/ Orang

2. Parkir motor Rp. 3.000

3. Parkir mobil Rp. 5.000

Fasilitas yang ada di tempat ini juga sangat lengkap, dintaranya:

- Area Parkir

- Toilet

- Kursi taman

- Spot foto instagenic (NL)

Baca juga: Tapak Jejak Wisata Jembatan Situ Gunung dan Curug Sawer di Sukabumi

Baca juga: Wisata Wayang Windu Pengalengan dengan Sunrise dan Sunset yang Memanjakan Mata

Editor: Ajeng
								
    Bagikan  

Berita Terkait