Persib Menyerah di Kandang Persita

Sepak Bola —Senin, 10 Apr 2023 09:31
    Bagikan  
Persib Menyerah di Kandang Persita
Frets Butuan berduel di udara dengan pemain Persita @PERSIB.co.id/Amandeep Rohimah

POSTPANGANDARAN,- Persib menyerah 0-4 dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-33 Liga 1 2022/2023 di Stadion Indomilk Arena, Minggu 9 April 2023. Empat gol kemenangan Pendekar Cisadane dibuat Irsyad Maulana menit 11 dan 72, Ramiro Fergonzi (24) dan Ezequel Vidal (79).

Kick-of pertandingan baru bergulir, permainan terbuka langsung diperagakan kedua kesebelsan. Persita mengancam lewat Irsyad Maulana. Sedangkan Persib membalas lewat Daisuke Sato. Usaha keduanya belum menghasilkan gol.

Pada menit 11, Persita membuka keunggulan melalui gol Irsyad Maulana yang mendapat umpan dari Ezequiel Vidal. 

Menit 19, Ramiro Fergonzi melepaskan dua tembakan yang keduanya bisa dibendung dengan baik pemain belakang Persib. 

Menit 24, Fergonzi menggandakan keunggulan. Ia menyambar bola liar di dalam kotak penalti, hasil sepakan Hanis Sagara yang gagal ditangkap Teja Paku Alam.

Empat menit berselang, Ciro Alves memberi ancaman. Ia masuk ke dalam kotak penalti dan melewati satu pemain, tapi sepakannya masih menyamping ke sisi kiri gawang. 

Baca juga: Persib Menurunkan 22 Pemain, Tanpa Beckham

Menit 39, Persib mendapat sepak pojok yang dieksekusi Sato. Umpannya mengarah kepada Frets Butuan yang berdiri bebas. Tapi sayang, sundulannya tak menemui sasaran. 

Di menit-menit akhir babak pertama, Persib masih dapat tekanan, tapi barisan pemain belakang Pangeran Biru mampu mengatasinya dengan baik. Babak pertama pun berakhir, Persib masih tertinggal 0-2.

Persib langsung melakukan perubahan di babak kedua. Pelatih, Luis Milla Aspas memasukkan Febri Hariyadi dan Ricky Kambuaya menggantikan Rachmat Irianto dan Dedi Kusnandar.

Agresivitas serangan Pangeran Biru pun meningkat. Di sisi kiri, Febri memberikan ancaman. Tapi ia langsung dikawal dua pemain belakang Persita. 

Menit 50, Ciro Alves mengirimkan umpan silang yang disambar Achmad Jufryanto. Namun, hanya menghasilkan sepak pojok. 

Baca juga: Alhamdulillah, FIFA Hanya Beri Indonesia Kartu Kuning

Di menit 57, Ricky mengirimkan umpan silang dari sisi kiri. Di dalam kotak, David Da Silva langsung meneruskannya dengan sebuah sepakan voli kaki kiri, tapi bola mengarah jauh dari sasaran. 

Menit 61, Frets melakukan penetrasi dari sisi kiri dan melepaskan sepakan keras, tapi bola bisa diblok lawan. Sementara Sato kembali melepaskan tendangan jarak jauh yang arahnya masih melenceng. 

Menit 71, Nick Kuipers mendapat kartu kuning akibat pelanggarannya kepada Fahreza. Semenit berselang, serangan balik kilat dilakukan Persita menghasilkan gol kedua dari Irsyad. 

Menit 79, Vidal memanfaatkan kesalahan passing di depan kotak penalti. Sepakan mendatar Vidal tak mampu diantisipasi Teja. 

Menit 81, Robi Darwis mengangkat kaki terlalu tinggi hingga berbuah kartu kuning. 

Di menit-menit akhir pertandingan, Persib masih berusaha untuk mencetak gol. Namun, kerja sama antara Da Silva dan Marc Klok tak berjalan maksimal. Achmad Jufriyanto pun melakukan antisipasi serangan balik dengan baik dan pertandingan pun berakhir.

Starting XI Persib Vs Persita: Teja Paku Alam (GK), Daisuke Sato, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto (GK), Rachmat Irianto (46), Marc Klok, Dedi Kusnandar (46), Robi Darwis, Frets Butuan, Ciro Alves, David da Silva. 

Cadangan: Reky Rahayu (GK); Victor Igbonefo, Muhammad Rezaldi Hehanussa, Ricky Kambuaya (46), Abdul Aziz, Erwin Ramdani, Febri Hariyadi (46), Ferdiansyah, Arsan Makarin, Ezra Walian.*** 

Baca juga: Ramadan 1444 H: Resep Camilan Lebaran, Pastel Kering isi Abon

Editor: Zizi
								
    Bagikan  

Berita Terkait