Ramadan Tak Ganggu Persiapan Persib Melawan Bhayangkara FC

Sepak Bola —Rabu, 22 Mar 2023 13:33
    Bagikan  
Ramadan Tak Ganggu Persiapan Persib Melawan Bhayangkara FC
Dedi Kusnandar @PERSIB.co.id/Barly Isham

POSTPANGANDARAN,- Gelandang Persib, Dedi Kusnandar menegaskan, bertanding di bulan Ramadan sudah biasa dilakukan pada musim-musim sebelumnya.

Seperti dikethui, Liga 1 2022/2023 tetap bergulir pada bulan Ramadan ini dengan waktu kick-off menjadi malam hari.

Sepanjang bulan Ramadan, Persib dipastikan bakal memainkan empat laga kontra Bhayangkara FC, Persija Jakarta, Persita Tangerang, dan Persis Solo. Sementara laga pamungkas kontra Persikabo 1973 belum keluar jadwal kick off-nya.

Baca juga: Resep Pannacotta, Bisa Jadi Menu Buka Puasa

“Pasti persiapannya seperti sebelum-sebelumnya, menjaga mental dan pola makan. Itu sih, yang penting juga pandai mengatur waktu istirahat,” kata pemain yang karib disapa Dado tersebut, Selasa 21 Maret 2023.

Karena itu, Dado tetap siap menatap laga terdekat kontra Bhayangkara FC, Jumat, 24 Maret 2023. Di laga ini, Dado berharap bisa memberikan hasil maksimal.

“Pastinya persiapan kami fokus menghadapi Bhayangkara di awal Ramadan. Ini bisa jadi awal yang baik untuk laga-laga selanjutnya,” harapnya.***

Baca juga: Nick Kuipers Senang Kembali ke Jalur Kemenangan

Editor: Zizi
								
    Bagikan  

Berita Terkait