Pelatih Persib Robert Rene Alberts Menjalani Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua

Persib Mania —Jumat, 23 Apr 2021 18:25
    Bagikan  
Pelatih Persib Robert Rene Alberts Menjalani Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menjalani vaksinasi Covid-19. (Persib)

DEPOSTPANGANDARAN, SLEMAN.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menjalani vaksinasi Covid-19 dosis kedua di Sleman, Yogyakarta,  Jumat (23/04/2021). Ia menjadi anggota skuad terakhir Persib yang menjalani program vaksinasi. 

Sebelumnya, pemain, staf pelatih hingga ofisial tim sudah menjalani vaksinasi dosis kedua. Robert baru mendapatkan dosis kedua karena pertimbangan usia.

BACA JUGA:  Seleksi Timnas Indonesia U-16 Mulai Dilaksanakan di Jakarta

Dokter tim Persib, Alvin Wiharja, mengatakan, vaksinasi sebagai upaya mendukung kesiapan penyelenggaraan Liga 1 2021. "Kami sangat mendukung seluruh program pemerintah dalam penanggulangan pandemi Covid-19, termasuk program vaksinasi," kata Alvin.

Menurut Alvin, Robert menjadi yang terakhir sekaligus merampungkan program vaksinasi untuk tim Persib. Ia berharap, dengan rampungnya vakisasi Covid-19 bisa ikut memutus mata rantai pandemi.

BACA JUGA:  Ezra Walian: Persib tidak Bermain Maksimal

"Tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Perlu diingat bahwa sudah tervaksinasi bukan menjadi kebal terhadap bahaya Covid-19. Oleh karena itu, 5M masih tetap kita terapkan di lingkungan PERSIB," ucapnya. (Boim)

Editor: Lucky
    Bagikan  

Berita Terkait