Puluhan Transgender di Kota Banjar Datangi Kantor Disdukcapil, Mau Apa Ya?

Berita —Jumat, 15 Oct 2021 20:45
    Bagikan  
Puluhan Transgender di Kota Banjar Datangi Kantor Disdukcapil, Mau Apa Ya?
Puluhan Transgender di Kota Banjar Datangi Kantor Disdukcapil, Mau Apa Ya?/Yuhendi

BANJAR, POSTPANGANDARAN

Sebanyak 40 orang yang merupakan komunitas transgender mendatangi Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Banjar, Jawa Barat, Jumat 15 Oktober 2021.

Kedatangan mereka ke kantor Disdukcapil itu bertujuan pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP) mereka dengan status transgender.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Banjar Agus Nugraha mengatakan, 40 orang yang datang ke kantornya itu untuk pengajuan pembuatan KTP transgender di Kota Banjar.

"Yang datang itu dari beberapa komunitas. Bahkan beberapa hari lalu, komunitas transgender berbondong- bondong mendaftar pembuatan KTP," ujarnya kepada POSTPANGANDARAN, Jumat 15 Oktober 2021.

Baca juga: Situs Batu Cikabuyutan, Peninggalan Sejarah di Pangandaran Hilang, Kok Bisa?

Baca juga: Resep Makanan, Cara Membuat Kepiting Soka Crispy Makanan Khas Pangandaran

Menurut Agus, pendaftaran permohonan KTP transgender ini, di koordinir oleh salah satu orang dari komunitas yang dituakan atau ditunjuk sebagai ketuanya komunitas tersebut.

"Koordinator ini mengajak anggota atau temannya sesama transgender untuk membuat KTP," sebutnya.

Agus menerangkan, Ketua Transgender yang kerap disapa Dhea itu mengkoordinir puluhan anggota dan temannya itu hingga keluar wilayah Kota Banjar seperti Ciamis, Tasikmalaya dan Garut mengajak sesama transgender datang ke Dukcapil untuk membuat KTP.

"Koordinator transgender ini, mengajak temannya untuk membuat KTP, proses perekaman data tetap dilakukan di kantor ," bebernya.

Agus menegaskan, tidak ada perbedaan KTP bagi mereka yang transgender. Status pada kolom kelamin juga tetap tercatat sesuai dengan kelamin di akte kelahiran.

"Siapa pun warga NKRI berhak mengajukan dan membuat catatan administrasi kependudukan, semua kami layani sesuai prosedur yang berlaku," tutupnya. (Yuhendi)

Baca juga: Drama Korea The Lovers Of Red Sky Episode 12 Sub Indo, Bertarung Sampai Mati

Baca juga: Drama Korea The Lovers Of Red Sky Episode 11 Sub Indo, Cincin Takdir

Editor: Riyan
    Bagikan  

Berita Terkait