150 Atlet dari Enam Cabor Ikuti Seleksi Masuk Tim Jawa Tengah untuk Popnas 2021

Olahraga —Rabu, 24 Mar 2021 15:34
    Bagikan  
150 Atlet dari Enam Cabor Ikuti Seleksi Masuk Tim Jawa Tengah untuk Popnas 2021
Pinterest

POSTPANGANDARAN, SEMARANG 

- 150 atlet dari enam cabang olahraga (cabor) mengikuti seleksi masuk tim Jawa Tengah untuk menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) yang akan berlangsung di Bangka Belitung dan Sumatera Selatan, Agustus 2021 mendatang. Seleksi digelar selama dua hari, Rabu-Kamis (24-25/3/2021) di dua lokasi.

Menurut Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Jateng Sinoeng Noegroho Rachmadi melalui Kasi Olahraga Pendidikan dan Prestasi Purdianto, seleksi digelar dua lokasi. Lima cabor yaitu bola voli indoor, voli pantai, tenis lapangan, tenis meja dan sepak takraw menyelenggarakan seleksi di kompleks Stadion Jatidiri Semarang mulai 24 Maret, sedangkan atletik di Stadion Tri Lomba Juang Semarang pada Kamis (25/3/2021) besok.

''Proses seleksi seleksi menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Selain persyaratan administrasi yaitu maksimal kelas XI dan kelahiran 2003, portofolio, peserta juga melampirkan surat keterangan sehat,'' kata Purdianto saat memberikan pengarahan di GOR Voli Indoor Jatidiri.

BACA JUGA: Emas Bermunculan di Pantai Maluku Tengah, Warga Bebondong-bondong Mengambilnya

Menurut dia, seleksi diadakan sebagai langkah antisipasi, mengingat  Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jawa Tengah untuk keenam cabang tersebut yang digelar secara non-virtual, baru akan berlangsung September mendatang atau selepas Popnas. Popda Jateng 2021 sendiri digelar dua model, yaitu virtual pada bulan April dan non- virtual pada September.

Atlet Terbaik

Dalam seleksi ini, kata Purdianto, Disporapar mewajibkan para atlet Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP). ''Semua atlet PPLP kami daftarkan untuk ikut. Prinsip kami, atlet terbaiklah yang menjadi kekuatan kami di Popnas,'' imbuhnya.

Pantauan di lapangan, para atlet diseleksi oleh pelatih berpengalaman. Di cabang voli indoor dan sepak takraw ditangani mantan pelatih nasional yaitu Sarnam dan Setyobudi. Di cabang voli pantai  ada pelatih PON Jateng Achsin Rois dan di tenis meja ada pelatih senior Edi Pramudjie.

BACA JUGA: Glenca Tepis Patah Hati dengan Ikbal Fauzi, Saat Siaran Langsung di Instragram

Menurut Sarnam, ada 35 pevoli putra dan 35 putri yang mengikuti seleksi. Dari jumlah tersebut akan diambil 12 atlet putra dan 12 atlet putri. Materi seleksi meliputi teknik servis, umpan, spike dan blok.

Hal senada disampaikan Rois, pelatih voli pantai. Bahwa materi tes selain teknik, juga tes fisik seperti spike jump, vertical jump, sprints 20 m dan karakter bermain.

''Rivalitas tinggi. Karena dari 16 peserta seleksi terdapat  enam atlet PPLP, juara Popda dan hasil pantauan,'' katanya.

Di  bagian lain, pelatih tenis meja Edi Pramudjie menyebut, situasi pandemi membuat tingkat persaingan lebih kompetitif. Alasannya, semua atlet pelajar di Jateng termasuk atlet PPLP berlatih secara mandiri. ''Progres mereka akan diuji di seleksi ini. Ada 10 pemain putra dan 11 pemain putri yang hadir. Setelah melewati seleksi dengan pertandingan sistem pool, kami akan mendapatkan empat pemain putra dan empat putri terbaik,'' katanya. Enam petenis meja  yang ikut seleksi yaitu Hibatullah, Bintang, Satria, Halimah, Helga dan Sabila. (A

Editor: Rony
    Bagikan  

Berita Terkait