Shin Tae-yong Memanggil Kembali Muhammad Riyandi untuk Ikut TC di Dubai

Sepak Bola —Kamis, 27 May 2021 11:52
    Bagikan  
Shin Tae-yong Memanggil Kembali Muhammad Riyandi untuk Ikut TC di Dubai
Kiper Barito Putra Muhammad Riyandi yang akan menyusul Evan Dimas dkk. ikut TC di Dubai, UEA. (PSSI)

DUBAI, DEPOSTPANGANDARAN. -

Tim Nasional (Timnas) Indonesia kembali memanggil pemain anyar untuk ikut pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). Kali ini, pelatih Shin Tae-yong memanggil kiper Muhammad Riyandi (Barito Putera) yang akan menyusul Evan Dimas dan kawan-kawan.

Riyandi sebelumnya sempat mendapatkan panggilan untuk mengikuti TC di Jakarta pada awal Mei 2021. Namun, ia batal bergabung karena sakit. Muhammad Riyandi akan terbang ke Dubai pada Kamis (27/05/2021). 

"Kita memanggil Muhammad Riyandi untuk menambah kiper yang sudah ada. Saat ini, kondisinya sudah oke. Oleh karena itu, ia kami panggil ke Dubai," kata Shin Tae-yong.

BACA JUGA:  Datang Pagi Hari, Witan Sulaeman Sudah Bergabung di Timnas Indonesia

Skuad Garuda saat ini sudah berkekuatan tiga orang kiper yakni Nadeo Argawinata, Aqil Savik, dan Adi Satryo. Saat menjalani TC di Dubai, Nadeo sempat mengalami cedera ringan. Namun, kondisinya sudah membaik.

"Alhamdulillah sangat senang dan bangga mendapat panggilan Timnas Indonesia di saat sedang TC bersama Barito Putera di Yogyakarta. Saya bertekad memberikan yang terbaik dan dapat terpilih ke dalam skuad Indonesia saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 nanti di Dubai," kata Muhammad Riyandi. 

Shin Tae-yong juga telah memanggil Arif Satria (Persebaya) dan Didik Wahyu Wijayance (Tira Persikabo) untuk bergabung. Dua pemain tersebut sudah bersama skuad Garuda di Dubai saat ini.

Timnas Indonesia sendiri akan kembali menghadapi pertandingan uji coba melawan Oman pada Sabtu (29/05/2021). Uji coba ini, akan berlangsung di Lapangan JA Sports Center and Shooting Club Dubai, UEA.

BACA JUGA:  Pola Makanan Pemain Timnas Indonesia Jadi Perhatian Shin Tae-yong

Uji coba melawan Oman didaftarkan sebagai laga FIFA A Match. Dengan status pertandingan menjadi FIFA A Match tentu hasilnya akan ada poin dari FIFA.

Setelah melawan Oman, skuad Garuda akan menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G yang dimulai awal Juni mendatang di Dubai. Indonesia akan melawan Thailand (3/6), Vietnam (7/6), dan UEA (11/6) mendatang. (Boim)

Editor: Lucky
    Bagikan  

Berita Terkait