BLT Kapan Cair? Cek Pencairan BST dan Dana Desa Bulan Mei 2021, Berikut Ini

Berita —Selasa, 18 May 2021 10:24
    Bagikan  
BLT Kapan Cair? Cek Pencairan BST dan Dana Desa Bulan Mei 2021, Berikut Ini
BLT Kapan Cair? Cek Pencairan BST dan Dana Desa Bulan Mei 2021, Berikut Ini/ist

PANGANDARAN, DEPOSTPANGANDARAN

Bulan mei 2021, pemerintah masih menurunkan bantuan untu masyarakat yang membutuhkan dengan ketentuan yang memenuhi syarat.

Adapun bantuan sosial yang disalurkan Kementerian Sosial (Kemensos) yakni Program Keluarga Harapan (PKH), Bansos Tunai Rp 300 ribu, dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Bansos PKH tahap II sudah disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Bansos BPNT juga akan disalurkan pada Mei 2021.

Kemudian, Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa telah tersalur sebesar Rp 2,3 triliun kepada 3,6 juta KPM dari target 8 juta KPM.

Penyaluran BLT Dana Desa dipercepat dan akan disalurkan pada bulan Mei 2021.

Nah berikut ini cara untuk mengecek jadwal pencairan BLT dan bantuan dana Desa

BST Rp 300 Ribu, Bansos PKH, dan Bansos BPNT

Baca juga: Ramalan Zodiak Besok Rabu 19 Mei 2021, Taurus Sagitarius Jangan Memaksakan, Leo Ingin Perhatian

Baca juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Selasa 18 Mei 2021, Cek Perjalanan Cinta dan Keberuntunganmu di Sini!

Data penerima bantuan sosial PKH, BPNT, dan Bansos Tunai Rp 300 ribu yang telah disalurkan dan atau masih dalam proses, dapat diakses melalui cekbansos.kemensos.go.id.

  1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan.
  3. Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP.
  4. Masukkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode.
  5. Jika tidak jelas huruf kode, klik kotak kode tersebut untuk mendapatkan kode baru.
  6. Klik tombol cari.

Baca juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Selasa 18 Mei 2021, Cek Perjalanan Cinta dan Keberuntunganmu di Sini!

BLT Dana Desa

Masyarakat yang ingin mengecek apakah sebagai penerima BLT Dana Desa bisa membuka laman resmi sid.kemendesa.go.id.

Bantuan sebesar Rp 300 ribu ini diberikan pada keluarga miskin yang bersumber dari Dana Desa.

  1. Buka laman sid.kemendesa.go.id.
  2. Terdapat dua pilihan pencarian data desa, yakni 'Berdasarkan Provinsi' dan 'Berdasarkan Nama Desa'.
  3. Pilih pencarian data desa 'Berdasarkan Nama Desa'.
  4. Ketik nama desa, nantinya akan muncul deskripsi desa.
  5. Lalu pada menu, pilih 'BLT DD'./RS

Editor: Ajeng
    Bagikan  

Berita Terkait