Victor Igbonefo: Persiapan Menatap Liga 1 2021

Persib Mania —Minggu, 2 May 2021 19:45
    Bagikan  
Victor Igbonefo: Persiapan Menatap Liga 1 2021
Bek Persib, Victor Igbonefo, menegaskan, timnya tetap harus bekerja untuk persiapan menatap Liga 1 2021. (Persib)

DEPOSTPANGANDARAN, BANDUNG.

Persib Bandung menutup perjuangan di Piala Menpora 2021 sebagai finalis. Bek Persib, Victor Igbonefo, menegaskan, timnya tetap harus bekerja untuk persiapan menatap Liga 1 2021. Artinya, pada kompetisi Liga 1 itu Persib harus lebih baik lagi.

Pada turnamen pramusim tersebut, Pangeran Biru telah berjuang yang terbaik. Namun, masih banyak hal yang perlu diperbaiki. Hal itu, harus dijadikan bahan evaluasi untuk lebih baik pada kompetisi tahun ini.

BACA JUGA:  Waktu Libur, Beckham Berlatih Mandiri Demi Target Khusus

Bahkan, pemain bernomor punggung 32 itu berharap penampilan timnya bisa lebih baik dari musim lalu. Persib menjadi satu-satunya tim yang menyapu kemenangan sebelum kompetisi berhenti akibat pandemi Covid-19.

"Tentu, kami tetap harus persiapan lebih matang dan makin bagus untuk liga. Hal sama seperti musim lalu sebelum Covid-19," kata Igbonefo.

BACA JUGA:  Achmad Jufriyanto Bersyukur Bisa Berkumpul Keluarga di Bulan Ramadhan

Satu hal yang menyebabkan persiapan harus dimatangkan karena adanya perubahan komposisi tim saat ini. Pemain harus adaptasi dengan komposisi pemain baru. "Persiapan bagus buat kami bisa tahu juga dengan pemain yang baru bergabung," ucapnya. (Boim)

Editor: Lucky
								
    Bagikan  

Berita Terkait