Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Nelayan Umang yang Tenggelam di Sungai Ciseel

Berita —Minggu, 2 May 2021 22:24
    Bagikan  
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Nelayan Umang yang Tenggelam di Sungai Ciseel
Tim SAR Gabungan saat melakukan Pencarian Nelayan Umang yang Tenggelam di Sungai Ciseel (foto:Deni)

DEPOSTPANGANDARAN, PANGANDARAN

Tim SAR gabungan melakukan pencarian korban yang diduga tenggelam di Sungai Ciseel Ciawitali Dusun Majingklak, Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat,. Minggu (02/05/2021).

Pencarian dilakukan sekitaran muara Sungai Ciseel Ciawitali dimana korban (Sugeng,red) dikabarkan hilang saat mencari umang pada Sabtu (01/05/2021) dini hari.

Kasat Polair Polres Ciamis AKP Sugianto mengatakan, bahwa pihaknya sengaja bergabung bersama tim SAR gabungan untuk melakukan pencarian korban yang diduga tenggelam di sungai Ciseel saat mencari umang.

"Pencarian dilakukan bersama dengan tim SAR gabungan lainya menyisiri area sekitar lokasi korban diduga tenggelam dan muara sungai Ciseel," ujarnya kepada DEPOSTPANGANDARAN, Minggu (02/05/2021).

BACA JUGA :Hardiknas 2021 Mengangkat Tema "Serentak Bergerak, Mewujudkan Merdeka Belajar"

Tim SAR gabungan yang melakukan pencarian korban, kata Sugianto, terdiri dari personel Satpolair Polres Ciamis, TNI AL Pos Pangandaran, Polsek Kalipucang, Koramil Kalipucang, Basarnas, SAR Wijaya Kusuma Cilacap.

"Dan juga tim SAR Sawunggalih, Tagana Pangandaran, SAR MTA, dan masyarakat setempat," katanya.

Sugianto menjelaskan, rute dalam melakukan pencarian dengan menelusuri sepanjang sungai Ciseel dari mulai lokasi kejadian sampai muara Ciseel menggunakan perahu katir.

"Sebagian personil SAR menelusuri sungai Ciawitali sampai dengan sungai Citanduy menggunakan perahu katir dan penelusuran penyisiran melalui darat dari bibir sungai Ciseel, sungai Ciawitali, dan sungai Citanduy," tuturnya.

Hingga berita ini ditayangkan korban belum diketemukan. Diberitakan sebelumnya, Seorang nelayan pencari umang bernama Sugeng (64) warga Dusun Majingklak Rt 01/06 Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat dikabarkan hilang, pada Sabtu (01/05/2021).

Nelayan tersebut dikabarkan hilang yang diduga tenggelam pada waktu mencari umang di Sungai Ciseel Ciawitali dengan menggunakan perahu bermesin.

Hilangnya nelayan pencari umang itu diketahui pada saat istri korban bernama Plinti merasa panik lantaran sang suaminya yang berangkat mencari umang sejak pukul 01.00 WIB dini hari hingga pagi tak kunjung kembali. (Deni)

BACA JUGA :Warga Desa Pamotan Pangandaran Dikabarkan Hilang di Sungai Ciseel Ketika Mencari Umang

Editor: Riyan
								
    Bagikan  

Berita Terkait