Penerapan Prokes Kendur, Objek Wisata di Pangandaran Terancam Ditutup Kembali

Berita —Sabtu, 6 Nov 2021 09:18
    Bagikan  
Penerapan Prokes Kendur, Objek Wisata di Pangandaran Terancam Ditutup Kembali
Penerapan Prokes Kendur, Objek Wisata di Pangandaran Terancam Ditutup Kembali/ pantai batu karas- Pinterest

PANGANDARAN, POSTPANGANDARAN

Akibat penerapan protokol kesehatan (Prokes) yang semakin kendor, Bupati Pangandaran Jeje Woradinata ancam tutup kembali Objek Wisata (Obwis).

Jeje mengaku, bahwa dirinya mendapat teguran akibat penerapan prokes yang rendah dan dianggap melakukan pembiaran.

"Seolah-olah kita (Pemkab) ini membiarkan," ujarnya kepada wartawan saat diwawancara di Pantai Barat Jumat 05 November 2021.

Menurutnya, terakhir dia mendapat teguran dari Kemenhub, saat berkunjung ke Pangandaran.

"Padahal kita selalu mengingatkan, minimal pakai masker lah, karena kita berusaha betul agar tidak terjadi klaster dari Pariwisata," katanya.

Maka dari itu, Jeje pun akan mendisiplinkan para pelaku usaha wisata, agar mau memakai masker saat beraktifitas.

"Kalau besok hasil evaluasi kita dibawah 60 persen, maka minggu depan objek wisata akan ditutup lagi," tegasnya.

Baca juga: Dodol Nanas Khas Subang, dengan Rasa Manis Asam Menyegarkan

Baca juga: Ramalan Zodiak Besok Minggu 7 November 2021, Taurus Lelah dengan Situasi, Leo Bertemu Orang Baru

Pihaknya akan terus memantau penerapan prokes pada pelaku usaha wisata, setelah adanya ultimatum tersebut.

"Kita juga akan mendisiplinkan para pengunjung, untuk minggu ini para pelaku usaha wisata dulu," jelasnya.

Jeje mengatakan bahwa selain ekonomi yang membaik, kesehatan juga harus terjaga."Kita tidak boleh lengah, harus terus waspada," katanya.

Iapun meminta kepada petugas termasuk Satpol PP untuk lebih tegas lagi kepada mereka yang tidak patuh prokes."Kita harus tegas," ujarnya.

Sementara itu Sekretaris Pol PP Kabupaten Pangandaran Bangi mengatakan bahwa pihaknya akan menyebarkan slebaran yang berisi ultimatum terkait penutupan objek wisata .

"Ya besok akan kami sebar," tandasnya. (Deni)

Baca juga: Kebumen Mangrove Forest, Green Tourism with Instragambale Spot

Baca juga: Ikatan Cinta Malam Ini, Waduh Katrin Jadi Kunci Kejahatan Om Ifan


Editor: Ajeng
								
    Bagikan  

Berita Terkait