Tidak Terima Dokumen Pemotongan Kapal Tongkang. Begini Kata Kasat Polair Polres Ciamis

Berita —Senin, 4 Oct 2021 11:45
    Bagikan  
Tidak Terima Dokumen Pemotongan Kapal Tongkang. Begini Kata Kasat Polair Polres Ciamis
Tidak Terima Dokumen Pemotongan Kapal Tongkang. Begini Kata Kasat Polair Polres Ciamis/Dok

PANGANDARAN, POSTPANGANDARAN

Kapal tongkang yang kandas di pantai Bojongsalawe, Kabupaten Pangandaran hingga kini belum dievakuasi. Bahkan, kondisi kapal saat ini sudah terendam air laut bahkan beberapa bagian badannya sudah masuk pasir.

Berdasarkan informasi, tim penyelam juga pernah melakukan pengecekan kedalam badan kapal yang terendam. Dilokasi tersebut juga alat berat berupa crane terlepas dari badan kapal dan kondisinya rata dengan permukaan air laut.

Kasat Polisi Perairan Polres Ciamis AKP Sugianto mengaku, pihaknya sudah menerima surat izin pengapungan tongkang.

"Mereka datangkan tim penyelam, namun sepertinya terkendala saat akan melakukan mengevakuasi," ucap Sugianto saat dihubungi POSTPANGANDARAN, Senin 04 Oktober 2021.

Baca juga: Resep Masakan Jantung Pisang Santan Pedas, Makanan Kampung yang Mendunia

Baca juga: Begini Kondisi Terakhir Kapal Tongkang yang Kandas di Pantai Bojongsalawe Pangandaran

Pengakuan tim lapangan, kata Sugianto, bahwa kapal tongkang tersebut akan di potong atau di scrap menjadi besi tua oleh pihak pembeli.

"Namun sampai saat ini kami tidak menerima dokumen pemotongan kapal tongkang," akunya.

Sebagai aparat, Sugianto menegaskan, bahwa dirinya akan berpegang pada aturan berlaku jangan sampai ada aktivitas pemotongan kapal tongkang tidak berizin.

"Kalau informasi dari salah satu petugas Unit Penyelenggara Pelabuhan Pangandaran, kegiatan di lokasi hanya izin untuk melakukan proses pengapungan badan tongkang saja," sebutnya.

Proses evakuasi sempat mencuri perhatian warga atau pengguna jalan yang penasaran untuk melihatnya. (Deni)

Baca juga: Hidupkan Kembali Kegiatan Pramuka, Ini yang Dilakukan Dian Pinru Kwarcab Kota Banjar

Baca juga: Pesona Wisata Kebun Kopi Senaru dengan Air Terjun Sendang Gile dan Tiu Kelep dari Mata Air Gunung Rinjani

Editor: Riyan
								
    Bagikan  

Berita Terkait