Resep Berries Smoothies, Buat Sendiri di Rumah

Kuliner —Kamis, 29 Sep 2022 16:09
    Bagikan  
Resep Berries Smoothies, Buat Sendiri di Rumah
Berries Smoothies.* (FOTO: Pinterest)


POSTPANGANDARAN,- Smoothies adalah minuman sehat yang terbuat dari buah-buahan dan sayuran yang dihaluskan.  Jenis buah yang biasa dipakai adalah buah dengan tekstur padat seperti buah naga, alpukat, manga, dan masih banyak lainnya.

Secara tampilan, smoothies mirip seperti jus buah pada umumnya. Namun smoothies memiliki tekstur yang lembut dan tidak terlalu cair seperti jus buah lainnya. Smoothies biasanya dimakan sebagai sarapan untuk pengganti nasi juga sebagai program diet karena memiliki banyak gizi. Berbeda dengan makanan diet lainnya yang biasanya hambar, smoothies justru kaya akan rasa karena dibuat dari buah-buahan.

Smoothies juga biasanya memiliki banyak topping yang bisa digunakan. Biasanya chia seed, kacang-kacangan, buah kering, biskuit dan masih banyak lainnya. Mari kita buat Berries Smoothies sendiri di rumah.

Baca juga: Gubernur Jabar Lepas Dua Kontingen Jabar Ikuti Festival Danau Poso

Bahan-bahan

  • Pisang yang sudah dibekukan, 3 buah
  • Strawberry yang sudah dibekukan, 100 gram
  • Raspberry yang sudah dibekukan, 100 gram
  • Susu cair secukupnya
  • Topping sesuai selera

Cara membuat

  1. Potong buah yang sudah dicuci sebelumnya
  2. Masukan potongan buah ke dalam freezer dan bekukan hingga setengah beku
  3. Blender semua buah dengan susu cair secukupnya (jangan terlalu banyak)
  4. Tuang ke dalam mangkuk
  5. Taburkan dengan topping sesuai selera.

Mudah bukan? Selamat mencoba dan selamat menikmati.* (PARISAINI R ZIDANIA)

Baca juga: Kelompok Penyanyi Jalanan Jabar agar Jaga Persatuan dan Hindari Perpecahan

Editor: Zizi
								
    Bagikan  

Berita Terkait