5 Kuliner Khas Indonesia Yang Hampir ‘Punah’, Susah di Cari dan Penuh dengan Kenangan

Kuliner —Senin, 7 Jun 2021 16:23
    Bagikan  
5 Kuliner Khas Indonesia Yang Hampir ‘Punah’, Susah di Cari dan Penuh dengan Kenangan
5 Kuliner Khas Indonesia Yang Hampir ‘Punah’, Susah di Cari dan Penuh dengan Kenangan

PANGANDARAN, DEPOSTPANGANDARAN

Adanya inovasi dan pembaharuan-pembaharuan baru di industri kuliner, membuat makanan-makanan tradisional tergeser keberadaannya. Maka itu, tak jarang kuliner tradisional tersebut kini sulit ditemukan karena penjualnya sudah langka.

Beruntunglah anda yang pernah merasakan kuliner tradisional ini, berikut deretan kuliner khas Indonesia yang sudah langka!

Baca juga: Drama Korea My Roommate Is a Gumiho Episode 3 Sub Indo, Mari Berkencan

Baca juga: Trending ! Ria Ricis Tuai Hujatan Netizen, Kematian Ayahnya Dijadikan Konten Youtube

  1. Clorot

Bagi anda yang tinggal di daerah Purworejo dan sekitarnya mungkin sudah tidak asing lagi dengan makanan satu ini. Clorot terbuat dari tepung beras dan gula merah yang dikukus kemudian dibalut dengan daun kelapa muda. Namun kini makanan tradisional ini telah jarang ditemukan sekalipun di pasar tradisional.

foto : Pinterest

  1. Sayur babanci

Makanan yang berasal dari Betawi ini memang memiliki nama depan ‘sayur’, namun makanan ini berisi kelapa muda, daging sapi, kelapa muda dan bumbu kuah santan. Kuahnya yang asam pedas membuat masakan ini digemari pada zamannya, namun sekarang sudah mulai langka dicari.

foto : Pinterest

Baca juga: Ikatan Cinta Malam Ini, Al dan Andin Susun Rencana Membalas Dendam pada Elsa

Baca juga: Seorang Santri Tewas Dianiaya Senior di Pesantren, Ini Kejadianya!

  1. Gulo Puan

Gulo puan merupakan makanan yang berasal dari daerah Palembang. Makanan ini terbuat dari gula yang dicampur dengan susu kerbau. Makanan ini terancam punah karena susu kerbau yang sulit didapatkan.

foto : Pinterest

  1. Mie Lethek

Kuliner khas Bantul, Jawa Tengah ini memiliki arti ‘kurang menarik’. Hal tersebut dikarenakan tampilannya yang kurang menggoda karena warnanya yang gelap. Terbuat dari tepung tapioka dan gaplek (olahan singkong).

foto : Pinterest

  1. Grontol

Dari penampilannya saja sudah bisa ditebak jika makanan ini berbahan dasar jagung rebus, kelapa parut dan gula pasir. Makanan yang berasal dari Jawa Tengah ini biasanya disantap untuk sarapan, namun kini sudah jarang terlihat.

  1. Bubur Bassang

Disebut bassang diambil dari kata "bassoro" yang berarti kenyang. Bubur ini terbuat dari jagung pulen dan santan.

Berasal dari Makassar, dulunya disajikan sebagai menu sarapan. Rasanya bikin lidah bergoyang!

foto : Pinterest

Itulah beberapa makanan khas Indonesia yang terancam punah dan sulit dicari/RS 

Baca juga: Seorang Santri Tewas Dianiaya Senior di Pesantren, Ini Kejadianya!

Baca juga: Drama Korea Mine Episode 10 Full Sub Indo, Ibu yang Sebenarnya


Editor: Ajeng
								
    Bagikan  

Berita Terkait