Mumun 2022, Horor Komedi Terinspirasi "Jadi Pocong"

Horror —Jumat, 26 Aug 2022 13:53
    Bagikan  
Mumun 2022, Horor Komedi Terinspirasi
Mumun 2022.* (FOTO: Twitter)

POSTPANGANDARAN,- Rumah produksi Dee Company secara resmi mengumumkan film Mumun 2022 yang diangkat dari sinetron “Jadi Pocong” akan tayang mulai 1 September mendatang di bioskop. Sinetron “Jadi Pocong” adalah salah satu sinetron yang popular di tahun 2000-an dengan tema horor komedi. 

Suasana horor juga konsep yang akan disajikan di film Mumun tidak berbeda jauh dari serial aslinya “Jadi Pocong”.  Film Mumun disutradarai oleh sutradara kenamaan Rizal Mantovani dan dibintangi oleh Acha Septriasa sebagai Mumun, Dimas Aditya, Volland Hummonggio hingga Mandra.  Pemain lama Mumun, Eddies Adellia juga diketahui akan hadir kembali di film Mumun ini.

Mumun 2022 juga akan menjadi comeback bagi Mandra yang sebelumnya membintangi sinetron "Jadi Pocong" ini.

Film horor Mumun 2022 akan mengangkat kisah dua pocong, Mumun dan Jefri yang kerap menganggu masyarakat sekitar. Keduanya bergentayangan karena ternyata tali pocongnya belum dilepas.

Baca juga: Badarawuhi KKN di Desa Penari atau Hantu Ibu Pengabdi Setan, Mana yang Lebih Seram?

Sama seperti serial aslinya, perbedaan Pocong Mumun dan Pocong Jefri terlihat signifikan dari warna mata. Pocong Mumun memiliki mata hijau sedangkan Pocong Jefri memiliki mata berwarna merah.

Sama seperti serial aslinya, Mumun diceritakan berpacaran dengan Juned. Namun sayang kisah cinta mereka harus terhenti karena Mumun meninggal akibat tertabrak mobil. Pocong Mumun pun bergentayangan karena tali pocongnya belum di lepas.

Lalu, mengapa Mumun juga mengejar Jefri? Apakah Jefri ada hubungan dengan kematiannya?* (PARISAINI R ZIDANIA)

Baca juga: Badarawuhi KKN di Desa Penari atau Hantu Ibu Pengabdi Setan, Mana yang Lebih Seram?

 

Editor: Widya
								
    Bagikan  

Berita Terkait