Ratusan Warga Dapat Tiket Gratis dari Tasikmalaya ke Bandara Kertajati Pulang Pergi

Berita —Senin, 11 Dec 2023 16:07
    Bagikan  
Ratusan Warga Dapat Tiket Gratis dari Tasikmalaya ke Bandara Kertajati Pulang Pergi
Panitia Penyelenggara berpakaian putih membagikan tiket gratis kepada masyarakat di Komplek Dadaha Kota Tasikmalaya, Minggu(10/12/2023).(Foto: M.Kris)

POSTPANGANDARAN.COM -  Ratusan Warga Kota Tasimalaya mendapatkan tiket gratis Tasikmalaya ke Bandara Kertajati Majalengka pulang pergi. Pembagian tiket gratis berlangsung di halaman Gedung Creative Center Jalan Komplek Dadaha Kota Tasikmalaya, Minggu (10/12/2023).

Ketua Event Organizer (EO) MNS, Mutiara menyebut Disnas Perhubungan Provinsi Jawa Barat menyediakan sebanyak 16.000 tiket gratis sampai 30 Desember 2023 untuk angkutan antarmoda menuju BIJB Kertajati.

Menurut dia, pembagian kupon Gratis ini udah berlangsung dibeberapa kota termasuk Kota Tasikmalaya, kota ke tiga dan kita menyosialisasikan program ini kepada masyarakat untuk terbang asik dari kertajati.

Kata dia, pihaknya terkendala dan bagaimana masyarakat supaya ke Bandara Kertajati itu tidak ribet, makanya Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan PO-PO yang ada travelnya dan ada bus yang ke Kertajati.

“Nah untuk Kota Tasikmalaya kita sediakan mobil dari PO Budiman untuk ke Kertajati,” katanya.

“Jadi tujuan kita disini membuat acara bagi-bagi tiket gratis dari Tasik ke Kertajati,  jadi masyarakat tahu bahwa Bandara Kertajati tuh ada dan sangat dekat, dan kalau kita dulu harus ke Bandara Soekarno Hatta dan Bandung dan sekarang Bandung sudah ditutup dan dialihkan ke Bandara Kertajati,” ucapnya

Tambah dia, disediakan pula armada pengangkut ke Kertajati yakni travel Budiman, selain murah dan lebih cepat sesuai dengan taglinenya.

“Kuota untuk kota Tasikmalaya kita mendapatkan kuota 650 orang, tiket Pulang Pergi jadi, kalau misalkan teman-teman cuman ingin tahu Bandara Kertajati itu seperti apa, gak juga harus berangkat kemana-mana gak apa-apa dan main aja ke Kertajati juga gak apa-apa dan nanti juga balik lagi.

Pihak penyelenggara kegiatan juga mengajak kepada masyarakat yang belum mendaftarkan diri cepat buruan daftar sekarang juga, NIK dan foto harus jelas dan untuk Jadwal kita hanya mengikuti dari Travel Budiman dan untuk tiket gratis ini sampai akhir desember 2023.

Sebelumnya Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meluncurkan Layanan Angkutan Antarmoda ke Bandar Udara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Area Kedatangan BIJB Kertajati, Kabupaten Majalengka.

Menurut Bey, pihaknya menyediakan sebanyak 16.000 tiket gratis sampai 30 Desember 2023 untuk angkutan antarmoda menuju BIJB Kertajati. Hal itu bertujuan untuk meningkatkan minat masyarakat menggunakan BIJB Kertajati.

Baca juga: Resep Makanan, Taco Salad Menu Diet Mudah Dipraktekan

Kata Bey, tiket gratis tersebut tidak hanya untuk penumpang pesawat dari Kertajati, tetapi juga masyarakat umum yang ingin mengetahui dan berkunjung ke BIJB Kertajati.

“Tujuannya untuk mempromosikan sekaligus mendekatkan BIJB Kertajati dengan masyarakat,” imbuhnya.

Baca juga: Hack Girls, Lakukan Ini Agar Pria Tertarik Pada Kamu

Editor: Admin s
								
    Bagikan  

Berita Terkait